Bullying di SMKN Wongsorejo Berakhir, ini Keputusan Pihak Sekolah
- Anton Heri Laksana/ VIVA Banyuwangi
Banyuwangi, VIVA Banyuwangi –Kasus bullying yang terjadi di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) Wongsorejo happy ending (berakhir bahagia).
Korban dan pelaku berhasil dimediasi pihak sekolah dan saling memaafkan.
Bertempat di ruang Guru Bimbingan Konseling (BK) SMKN Wongsorejo, Kecamatan Wongsorejo, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur proses mediasi dilakukan. Senin, 30 September 2024.
Korban bullying bersama keluarganya dan terduga pelaku bersama keluarganya berhasil dipertemukan pihak sekolah.
Pertemuan kedua belah pihak guna meluruskan kesalahpahaman antar kedua siswi hingga viral dalam sepekan terakhir.
"Memang hari ini agendanya mempertemukan mereka. Alhamdulillah bisa terlaksana," ujar Kepala SMKN Wongsorejo, Sehani Asriminingsih.
Dalam pertemuan tersebut, kedua belah pihak menyampaikan kronologisnya terkait peristiwa bullying dengan versinya masing-masing.