Inspirasi Menu Buka Puasa: Es Buah Tanpa Gula, Tetap Manis dan Sehat

Es buah manis dan segar tanpa gula
Sumber :
  • Pinterest: @Nampetch

Kuliner, VIVA Banyuwangi –Berbagai takjil untuk buka puasa sering didominasi dengan minuman dingin dan manis yang tinggi gula. Meskipun lezat dan menyegarkan, terlalu banyak konsumsi gula bisa menyebabkan lonjakan gula darah dan membuat tubuh cepat lemas.

Sebagai alternatif, rasa manis alami dari buah bisa menjadi pilihan. Untuk menambah rasa manis bisa juga ganti gula dengan pemanis alami lainnya seperti madu.

Buah yang manis diolah menjadi es buah yang dingin dan menyegarkan sangat cocok dinikmati saat buka puasa. Simak resep lengkap es buah tanpa gula berikut ini.

Bahan-bahan

Melon

Semangka

Anggur (isian buah bisa disesuaikan dengan selera masing-masing)