Nikmati 5 Makanan Khas Sulawesi Barat yang Rekomen Dicoba

Bau Piapi, Makanan Khas Sulawesi Barat yang Nikmat
Sumber :
  • https://www.youtube.com/watch?v=AY0ESGcuK6g

Kuliner, VIVA BanyuwangiSulawesi Barat merupakan salah satu provinsi di Indonesia yang sukunya beragam. Tidak hanya sukunya saja, makanannya pun beragam dan menyajikan rasa yang nikmat. Sehingga, makanan khasnya rekomen banget kamu cobain.

Siap-siap ketagihan! menu ini bikin makan makin lahap “Resep Ikan Patin Kuah Kuning Khas Nusantara”

Rasanya bermacam-macam, ada yang gurih hingga manis. Bagi kamu yang penasaran, cek saja pembahasan artikel ini. Berikut 5 makanan khas Sulawesi Barat yang rekomen dicoba. 

1. Sambusa

Sekilas, makanan satu ini terlihat mirip dengan samosa, makanan khas India. Tetapi, kedua makanan ini terdapat perbedaan dari isinya. Untuk sambusa isinya terdiri dari daging ikan tuna halus yang dicampur dengan beberapa bumbu seperti bawang merah, bawang putih dan seledri. Untuk soal rasa, makanan ini memiliki rasa yang gurih dan cocok disantap dengan minuman segar. 

2. Bau Piapi

Konsumsi Kue Lebaran Menyebabkan Kenaikan Gula Darah?

Bau piapi merupakan makanan berupa olahan ikan tongkol yang dimasak dengan kuah rempah yang berwarna kuning. Bagi kamu yang khawatir durinya banyak, janganlah berpikir seperti itu. Seperti yang diketahui, duri ikan tongkol tidak sebanyak ikan-ikan lainnya. Jadinya tetap aman dikonsumsi. 

3. Lokka Sattai

Halaman Selanjutnya
img_title