Manfaat Madu Lebah Bagi Kesehatan

Madu Barokatul Ittiba pemulih kesehatan dan stamina tubuh
Sumber :
  • Anton Heri Laksana/ VIVA Banyuwangi

Kesehatan, VIVA BanyuwangiMadu adalah zat makanan yang manis dan kental yang dihasilkan oleh lebah. Lebah memproduksi madu dari gula yang dikeluarkan oleh tumbuhan atau dari nektar bunga. Proses pembentukan madu melibatkan regurgitasi, aktivitas enzim, serta penguapan air.

Tak Kenal Lelah! 6 Profesi Ini Tetap Bekerja Meski Libur Tahun Baru

Madu kemudian disimpan oleh lebah di dalam struktur lilin yang dikenal sebagai sarang lebah. Tidak hanya dikenal dengan manisnya saja, madu juga mempunyai banyak manfaat , saat ini sudah banyak orang yang mengkonsumsi madu untuk menjaga Kesehatan, berikut beberapa manfaat dari madu

1.       Madu melawan berbagai infeksi Virus

Salah satu artikel yang terbit dalam Jurnal Stikes Muhammadiyah Ciamis : Jurnal Kesehatan dengan judul  Manfaat Madu Bagi Kesehatan Menurut  Al Quran mengungkapkan bahwa salah satu manfaat dari madu ialah melawan berbagai Inveksi Virus. Madu dan Komponen Utamanya bisa melawan Hervers, Rubella, Influenza, Virus Pernapasan, Sintisial, Virus Hepatitis, Aids, Imonodeisiensi, Gingiposmopatitis, Rabies Dan Covid-19. 

2.       Menguatkan sistem Kekebalan Tubuh

6 Brand Skincare Lokal Ini Underrated tapi Berkualitas, Viral TikTok Kalah!

Dalam artikel yang terbit di International Islamic medicine forum dengan judul Manfaat madu terhadap Imunitas tubuh dalam perspektif pengobatan islam mengungkapkan bahwa Madu mengandung nutrisi, antioksi dan zat anti mikroba yang dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Konsumsi madu secara teratur diyakini dapat membantu melindungi tubuh dari berbagai penyakit.

Madu dapat menjadi salah satu pilihan yang tepat untuk digunakan sebagai sumber “dopping” bagi badan ditengah kondisi iklim dan cuaca yang sangat mempengaruhi daya tahan tubuh manusia. 

Halaman Selanjutnya
img_title
5 Manfaat Teh Chamomile: Salah Satunya Bisa Meredakan Nyeri Menstruasi