Batagor Tanpa Ikan: Tetap Gurih dan Nagih!
Minggu, 2 Maret 2025 - 18:40 WIB
Sumber :
- https://i.ytimg.com/vi/VmQs7DA2K68/maxresdefault.jpg
Kuliner, VIVA Banyuwangi –Batagor (Bakso Tahu Goreng) biasanya pakai ikan, tapi kali ini kita bikin batagor tanpa ikan alias batagor dos! Rasanya tetap gurih dengan tekstur yang kenyal dan lembut. Cocok banget buat camilan buka puasa!
Bahan-bahan:
Adonan Batagor:
- 80 gr tepung tapioka
- 1 putih telur
Baca Juga :
Es Blewah Menu Simpel untuk Buka Puasa
Biang:
- 100 gr tepung terigu
- 30 gr tepung beras
- 3 siung bawang putih + 3 sdm rebon/ebi kering (haluskan)
- 1 ½ sdt kaldu bubuk
- ½ sdt garam
- ½ sdt lada bubuk
- 340 ml air
- 1 batang daun bawang (iris)
Sambal Kacang:
- 75 gr kacang tanah (goreng)
- 75 gr kentang kukus
- 2 siung bawang putih
- 2 siung bawang merah
- 5 cabai keriting
- 50 ml minyak
- 5 lembar daun jeruk
- 300 ml air
- ¾ - 1 sdt garam
- ¾ sdt kaldu bubuk
- Air asam jawa secukupnya
- 30 gr gula merah
- 1 sdm gula pasir
Baca Juga :
Lezat tapi Berisiko! Ini Bahaya Berbuka Puasa dengan Gorengan dan Mie yang Perlu Anda Tahu!
Cara Membuat:
- Buat Adonan Biang: Rebus air, masukkan tepung terigu, tepung beras, bawang halus, kaldu bubuk, garam, dan lada. Aduk hingga mengental, lalu angkat.
- Campur Adonan: Masukkan biang ke dalam tepung tapioka dan putih telur, aduk rata hingga kalis. Tambahkan daun bawang.
- Bentuk & Goreng: Ambil adonan, isi ke dalam tahu atau bentuk bulatan seperti bakso. Goreng hingga matang dan kecoklatan.
- Sambal Kacang: Tumis bawang putih, bawang merah, dan cabai hingga harum. Blender bersama kacang, kentang, air, dan gula merah. Masak kembali dengan daun jeruk, tambahkan garam, kaldu, dan air asam jawa.
- Sajikan: Siram batagor dengan sambal kacang dan nikmati selagi hangat!
Batagor dos ini tetap renyah di luar dan lembut di dalam. Cocok buat takjil atau camilan keluarga. Selamat mencoba!