Antisipasi Kekeringan dan Kriminalitas, Sumber Mata Air Dibor
- Anton Heri Laksana/ VIVA Banyuwangi
"Sebelumnya, warga harus bergantian untuk merasakan manfaatnya. 2 hari warga sebelah selatan dan 2 hari berikutnya warga sebelah utara. Jadi hanya sekitar 147 kepala keluarga yang bisa memanfaatkan," tutur Yoyok.
Yoyok menambahkan, berdasarkan debit air yang didapatkan. Sumber mata air tersebut belum bisa digunakan untuk memenuhi pasokan air untuk pertanian.
"Jadi, sumber mata air ini nantinya hanya digunakan untuk seluruh kebutuhan rumah tangga warga Rt 04 Rw01," tambah Yoyok Iwandani secara secara eksklusif pada Banyuwangi.viva.co.id.
Sementara itu, lokasi pengeboran air hasil program Kapolri tersebut merupakan tanah hibah warga yang ikut mendukung terwujudnya pemenuhan kebutuhan air bersih.
"Saya iklas dan ingin membantu sesama. Selama bertahun-tahun kita sangat membutuhkan air bersih dan sekarang bisa mendapatkannya," kata Sutikno, warga Dusun Karangrejo Selatan saat dihubungi Banyuwangi.viva.co.id di lokasi.