Festival Memancing jadi Kiat Banyuwangi Perangi Ilegal Fishing dan Bom Ikan

Bupati Ipuk saat meninjau ikan pancingan milik peserta
Sumber :
  • Dok. Disbudpar/ VIVA Banyuwangi

Banyuwangi, VIVA Banyuwangi – Banyuwangi menggelar Fishing Festival 2024 di Pantai Bimorejo, Wongsorejo yang menjadi magnet bagi para pemancing mania. Sebanyak 320 orang andil dalam gelaran tersebut yang berasal dari berbagai wilayah di Indonesia serta asal Vietnam. 

BMKG: Waspada Potensi Peningkatan Kecepatan Angin Mencapai 25 Knot di Laut Bali

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani yang hadir dalam acara menyampaikan bahwa festival tersebut merupakan upaya pemerintah kabupaten untuk melakukan pemerataan pembangunan dan penggerak ekonomi kreatif, khususnya Banyuwangi sisi utara. 

“Kompetisi tersebut diharapkan dapat menarik para pemancing mania untuk berkunjung ke wilayah utara Banyuwangi sebagai bagian dari upaya pemerataan pembangunan dan menggerakkan ekonomi kreatif," kata Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani. 

Investasi Masa Depan Laut, Ratusan Mangrove Ditanam di Pesisir Pantai

Lanjutnya, event tersebut tak hanya sekedar tentang kompetisi, melainkan juga menjadi kiat Banyuwangi untuk memerangi praktik penangkapan ikan ilegal menggunakan bom.

“Mari kita semua turut bangga dengan potensi hasil laut Banyuwangi dan menjaga kelestarian alamnya,” ajak Ipuk. 

Daftar Tim dan Negara yang Mengikuti Internasional Tour de Banyuwangi Ijen 2024

Ipuk menegaskan bahwa masyarakat sekitar harus bangga dengan potensi hasil laut yang luar biasa dan harus menjaga alam di wilayah tersebut agar kelestarian ikan-ikan di Perairan Bimorejo, Wongsorejo tetap terjaga. 

“Banyuwangi Fishing Festival 2024 menjadi bukti nyata komitmen Banyuwangi dalam mengembangkan potensi wisata bahari dan mendorong ekonomi kreatif,” tambah Ipuk. 

Halaman Selanjutnya
img_title