Mengintip Sejenak Pabrik Tahu Tradisional Milik Hadi Subroto Warung Ndeso

Mengintip Sejenak Pabrik Tahu Tradisional Milik Broto Warung Ndeso
Sumber :
  • Anton Heri Laksana/ VIVA Banyuwangi

Kuliner, VIVA Banyuwangi – "Kedelai pilihan adalah kunci utama. Kalau kedelainya bagus, hasilnya pasti memuaskan," ujar Hadi Subroto, pemilik Warung Ndeso di Dusun Karanganyar, Desa Bajulmati, Kecamatan Wongsorejo, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.

Di warung Ndeso yang berlokasi di ujung timur Pulau Jawa ini, Hadi Subroto tak hanya menjajakan kelezatan tahu hasil olahannya, tetapi juga menjaga tradisi pembuatan tahu secara turun temurun. 

Proses pembuatan tahu di Warung Ndeso Hadi Subroto dimulai dengan pemilihan biji kedelai terbaik.  

Tahapan Pembuatan Tahu di Milik Hadi Subroto Warung Ndeso

1. Pemilihan dan Persiapan Kedelai

Hadi Subroto sangat teliti dalam memilih kedelai. Hanya biji kedelai berkualitas tinggi yang akan digunakan.

Setelah dipilih, kedelai dibersihkan dan direndam selama kurang lebih 3 jam.