Resep Rendang Sapi Empuk, Meresap, dan Tahan Lama untuk Menu Lebaran
- https://www.instagram.com/p/DGABPZNJdLa/?igsh=MTgxeTZqaGk3azd5aw==
Kuliner, VIVA Banyuwangi –Rendang adalah salah satu hidangan khas Idul Fitri yang selalu dinanti-nantikan. Dengan tekstur daging yang empuk, bumbu yang meresap, dan rasa yang kaya rempah, rendang tidak hanya lezat tetapi juga tahan lama, sehingga cocok disajikan saat Lebaran.
Tapi, untuk membuat rendang yang tahan lama, dibutuhkan teknik masak yang tepat. Seperti apa caranya? Menyadur cookpad, berikut adalah resep rendang sapi yang bisa dicoba di rumah.
Bahan-bahan
- 1 kg daging sapi
- 100 gr kacang merah rebus
- 1 buah kelapa parut (untuk disangrai)
- 750 ml santan kelapa segar (350 ml santan kental)
- 1500 ml air
Bumbu Halus
- 15 cabe kering, 10 cabe merah segar
- 15 siung bawang merah, 5 siung bawang putih
- 1 ruas jahe, 1 ruas lengkuas muda
- 3 biji kemiri
- 3 sdm kelapa sangrai halus
- 1/2 sdm garam, 1 sdm gula merah
- 1 sdm ketumbar bubuk, 1 sdt kunyit bubuk, 1 sdt penyedap rasa sapi
- 1 batang serai (ambil bagian muda)
Rempah-Rempah
- 2 lembar daun salam, 3 lembar daun jeruk
- 1 batang serai geprek, 2 ruas lengkuas geprek
- 3 cm kulit manis, 4 biji cengkeh
Cara Membuat
1. Siapkan semua bahan, termasuk kelapa parut, daging sapi, kacang merah, bumbu halus, dan rempah-rempah.
2. Sangrai kelapa parut dengan api kecil hingga kecokelatan dan renyah. Setelah dingin, haluskan hingga mengeluarkan minyak.
3. Blender semua bahan bumbu halus hingga lembut, tambahkan sedikit air jika diperlukan.
4. Panaskan wajan, tuang 3-4 sendok santan kental, lalu tumis bumbu halus hingga harum. Tidak perlu tambahan minyak karena santan sudah mengandung minyak alami.
5. Masukkan ketumbar bubuk, kunyit bubuk, garam, gula merah, penyedap rasa, rempah-rempah, dan daging sapi. Aduk rata, lalu tambahkan santan segar dan air. Masak hingga mendidih.
6. Tutup wajan dan masak selama 2 jam dengan api sedang. Aduk sesekali agar bumbu tidak lengket. Setelah 1,5 jam, tambahkan santan kental, kacang merah, dan kelapa sangrai. Aduk rata.
7. Masak hingga daging empuk dan kuah mengering. Rendang siap disajikan!
Dengan mengikuti resep ini, kamu bisa menyajikan rendang sapi kering yang empuk, meresap, dan tahan lama sebagai hidangan istimewa di hari Lebaran. Selamat mencoba!