Cara Jitu Membersihkan Lele Agar Tidak Berlendir, Mudah dan Praktis!

Pengolahan Ikan lele tidak amis dan lendir saat dikonsumsi
Sumber :
  • www.alodokter.com

Kuliner, VIVA BanyuwangiLele atau Ikan Keli ini merupakan jenis ikan tawar yang banyak digemari Masyarakat. Banyak yang mengkonsumsinya karena terkenal enak, bisa digoreng, dibakar bahkan dibuat sup. Ikan lele menjadi salah satu favourite untuk dibudidayakan oleh mereka yang sudah berpengalaman atau bagi mereka yang baru saja menjadi pemula. Pemilihan Ikan Lele ini karena mudah dalam pengerjaannya.

Resep Ayam Bakar Simpel dan Lezat, Cocok untuk Rayakan Tahun Baru

Pada dasarnyapun Ikan Lele ini merupakan ikan yang hidup dirawa rawa, juga perairan dengan kelembaban yang tinggi, sehingga mudah untuk dibudidayakan. Ikan lele sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Kandungan nutrisi dan kebaikan yang dimilikinya dapat mengurangi potensi terkena penyakit jantung, mencegah anemia, hingga merawat kesehatan otak.

Banyak sekali kita jumpai di seluruh Indonesia usaha Ayam Penyet yang biasanya berjualan di malam hari. Di setiap menunya pasti terdapat Ikan lele walaupun namanya Depot Ayam Penyet ya. Banyak yang memesan Ikan ini dipadupadankan dengan sambal yang menambah nikmatnya mengkonsumsi Ikan ini.

Resep Nugget Ayam Sayur: Bekal Sehat dan Praktis untuk Si Kecil

Dalam penjualannya di Pasar Ikan, Lele termasuk yang cukup murah harganya. Namun banyak yang tidak membelinya karena tidak tahu cara membersihkan lele supaya tidak amis dan berlendir. Memang, jika kita tidak mengetahui caranya, Ikan tersebut cenderung bisa bau dan berlendir sehingga mengurangi cita rasa yang nikmat tersebut.

Ada cara dalam membersihkan Ikan Lele ini agar tidak berlendir, bisa dipraktikkan dan mudah sekali.

1.     Jeruk Nipis

Manfaat Sea Moss Makanan yang Tiba-tiba Viral

Yang pertama dilakukan adalah Rendam Ikan lele dengan perasan jeruk nipis. Memiliki keasaman yang tinggi, dengan jeruk nipis ini dapat melunturkan lendir yang menempel pada ikan lele. Waktu yang dibutuhkan sekitar 15-20 menit lalu bilaslah dengan air yang mengalir. Selain menghilangkan lendir, jeruk nipis juga menghilangkan amis pada Ikan Lele. 

Halaman Selanjutnya
img_title