Strategi Jitu Suparlin Melindungi Sapi dari Ancaman PMK: Jamu Herbal hingga Sterilisasi Kandang
- Reconstantine Jeneva Carravello/ VIVA Banyuwangi
"Kalau ada sapi luar yang masuk, risikonya terlalu besar. Tahun lalu, virus PMK menyebar dengan cepat gara-gara itu," kata Suparlin. Langkah sterilisasi ini menjadi salah satu kunci keberhasilan dalam menjaga kesehatan ternak.
Pelajaran dari Pengalaman Pahit
Pada tahun 2022, wabah PMK melanda dengan cepat, menyebabkan kematian massal sapi di banyak wilayah di Indonesia, termasuk di kandang Suparlin. Pengalaman pahit ini membuat Suparlin lebih waspada. Kini, ia tidak hanya melindungi sapinya dengan pendekatan herbal, tetapi juga menambah wawasan tentang pencegahan penyakit melalui pelatihan dan informasi dari dinas peternakan setempat.
Apa yang dilakukan Suparlin merupakan contoh nyata bahwa pencegahan adalah langkah terbaik dalam menghadapi ancaman penyakit ternak seperti PMK. Dengan inovasi sederhana seperti jamu herbal dan perhatian terhadap kebersihan, ia telah membuktikan bahwa langkah-langkah mandiri dapat memberikan hasil signifikan.
Bagi peternak lain, cerita Suparlin bisa menjadi inspirasi untuk tetap waspada dan kreatif dalam menjaga kesehatan hewan ternak mereka. "Kalau kita sayang dengan sapi, kita juga harus jaga kesehatannya," tutup Suparlin.