Rais Hajat, Penyambung Mimpi Anak-Anak Pelosok Bantaeng

Rais Hajat peraih penghargaan SATU Indonesia Awards
Sumber :
  • Istimewa/VIVA Banyuwangi

Bantaeng, VIVA Banyuwangi – Rais Hajat adalah peraih penghargaan SATU Indonesia Awards 2021 untuk kategori pendidikan dengan program pendidikan gratis dari tingkat TK hingga SMA yang ia gagas. 

Banyuwangi Geber Program SOBAT untuk Dorong Keterlibatan Orang Tua dalam Pola Asuh

Program tersebut mulai berjalan pada 25 April 2008 dengan pendirian pertama Madrasah Ibtidaiyah (MI) di Dusun Saukang, Desa Bajiminasa, Kec.Gantarangkeke, Kabupaten Bantaeng, Sulawesi Selatan.

"Pada tahun 2008 Dusun Saukang termasuk tingkat pendidikan masyarakat rendah dan jumlah putus sekolah yang tinggi. Kami memberikan motivasi kepada masyarakat sekitar betapa pentingnya pendidikan untuk masa depan anak cucu mereka dan masa depan Indonesia," urainya soal motivasi mencetuskan program tersebut. 

Tak Kompromi, Pemkab Banyuwangi Mutasi Guru Pelaku Bully

Rais Hajat bersama anak didiknya

Photo :
  • Ist

Cerita bermula ketika dirinya menjumpai seorang siswa SD yang masih dalam perjalanan pulang pada pukul 4 sore, yang ternyata siswa tersebut telah berjalan kaki sejauh 2 kilometer dengan rute melewati perkebunan. 

Banyuwangi Wujudkan Sekolah Nyaman untuk Optimalkan Program Merdeka Belajar

Terinspirasi dari film Laskar Pelangi, sebagai pemuda, dirinya ingin melanjutkan pemanfaatan ilmu yang telah ia dapatkan untuk diamalkan dengan membuka akses pendidikan untuk anak-anak di wilayah pelosok. 

Ia kemudian merealisasikannya dengan bertemu tokoh masyarakat setempat dilanjutkan pendataan jumlah anak yang putus sekolah dan ditemukan jumlah yang cukup banyak. 

Halaman Selanjutnya
img_title