Kasus Korupsi Kemenakertrans era Cak Imin Masih Ditangani KPK

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin
Sumber :
  • Istimewa

Banyuwangi, VIVA Banyuwangi – Sejumlah kasus korupsi yang ditangani Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tidak lepas dari penyebutan nama Muhaimin   Iskandar alias Cak Imin. Seperti kasus korupsi suap pengucuran dana percepatan pembangunan infrastruktur daerah kementerian tenaga kerja dan transmigrasi pada tahun 2011.

Tidak Menangkan AMIN, Ratusan Kader PKB Minta Achmad Gufron Sirodj Dipecat

Menelisik sejumlah pemberitaan darì laman viva.co.id. Dugaan kasus di tahun 2011 tersebut masih dalam penanganan lembaga antirasuah KPK tersebut.

Untuk dugaan suap pengucuran dana di kemenakertrans itu terkenal dengan skandal kasus "Kardus Durian" karena uang yang digunakan terbungkus kardus durian.

Puluhan Warga Jember Unjuk Rasa Depan Polres, Pertanyakan Netralitas Polri

Kala itu, 2 pejabat Kemenakertrans ditangkap KPK melalui operasi tangkap tangan (OTT). Peristiwa inilah yang membuka tabir korupsi.

Seiring berjalannya waktu proses penyelidikan hingga penyidikan itu, digadang-gadang ada keterlibatan ketua umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar alias Cak Imin. Sebab, kasus korupsi itu mencuat di era masa jabatan Cak Imin sebagai Kemenakertrans.

Daftar Nama Cabup Banyuwangi Sudah Banyak Beredar, Ipuk Bersyukur

Menteri Tenaga Kerja Muhaimin Iskandar

Photo :
  • ANTARA/Ismar Patrizki

Kemudian, Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK yang saat itu masih diemban oleh Karyoto menyatakan bahwa kasus dugaan korupsi 'kardus durian' belum dihentikan. Dia menyebut kasus itu masih berjalan sesuai dengan proses penyelidikan di lembaga antirasuah.

Halaman Selanjutnya
img_title