Bupati Banyuwangi Dorong Penguatan SDM Lewat Bunga Desa

Bupati Ipuk mengunjungi SMPN 3 Kalipuro
Sumber :
  • Fitri Anggiawati/ VIVA Banyuwangi

Banyuwangi, VIVA Banyuwangi – Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani mendorong peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) lewat program yang ia canangkan yaitu Bupati Ngantor di Desa (Bunga Desa). 

Menguasai Ilmu Sendiri: Cara Efektif Belajar Mandiri untuk Sukses Mencapai Tujuan

“Bunga desa bukan hanya mengembangkan potensi desa, tetapi SDM-nya juga perlu dikuatkan,” kata Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani pada Banyuwangi.viva.co.id.

Bupati meninjau dan bertemu langsung dengan guru serta murid di SMPN 3 Kalipuro untuk mengetahui isu yang berkembang usai sebelumnya ramai kasus bunuh diri pelajar tingkat SD di Wongsorejo. 

Nostalgia Masa Sekolah! Rekomendasi Drama Korea Terbaik tentang Kehidupan Sekolah

Ipuk mengimbau kerja sama yang harus terjalin antara sekolah dengan orang tua di rumah untuk menjaga kontrol terhadap pergaulan anak. 

“Tadi saya sempat tanya ke anak-anak yang sudah bergantung dengan HP, dan banyak yang angkat tangan,” urainya. 

Investasi Terbaik untuk Masa Depan: Mengapa Pendidikan Itu Penting?

Sehingga kemudian hal tersebut yang menjadi evaluasi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi bahwa pendidikan di sekolah dan rumah belum berjalan dengan baik. 

Karena wilayah Desa Telemung Kecamatan Kalipuro yang masih asri disebutnya memiliki potensi yang dapat dijelajahi oleh anak-anak, meski dengan aktivitas ringan seperti bersepeda dan bermain permainan tradisional. 

Halaman Selanjutnya
img_title