126 Ribu Wisatawan Kunjungi Banyuwangi Selama Libur Lebaran Menikmati ini
Jumat, 19 April 2024 - 20:05 WIB
Sumber :
- Dok. Pemkab Banyuwangi/ VIVA Banyuwangi
“Terima kasih kepada semua pengelola destinasi, UMKM dan juga homestay yang telah melayani wisatawan dengan baik,” kata Ipuk.
Ditambahkan Plt Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, Taufiq Rahman, mengatakan wisatawan mulai ramai mengunjungi berbagai destinasi wisata pada hari kedua Lebaran atau pada 11 April. Jumlah wisatawan terus meningkat di hari berikutnya hingga puncaknya, Minggu 14 April.
“Pengunjungnya datang dari berbagai kota, sekaligus ada yang mufik. Turis asing juga tercatat ada 180 wisatawan,” kata Taufik.
Destinasi yang paling banyak dikunjungi di Banyuwangi adalah Pantai Marina Boom, yang dikunjungi sebanyak 37.878 orang. Selanjutnya Pantai Pulau Merah dengan 15.491 pengunjung, dan ketiga Hutan de Djawatan yang dikunjungi 10.223 wisatawan.
Halaman Selanjutnya