5 Manfaat Angkat Beban Bagi Kesehatan Wanita
- YT @eholahragayuk
Gaya Hidup, VIVA Banyuwangi –Angkat beban atau weight training merupakan latihan fisik guna untuk meningkatkan kekuatan otot pada tubuh, caranya dengan membuat otot tersebut bekerja melawan tekanan atau beban. Selain, itu angkat beban juga merupakan latihan anaerobic yang mampu bermanfaat bagi kesehatan bagi tubuh.
Angkat beban mungkin terdengar olahraga yang dilakukan oleh para kaum Lelaki, namun nyatanya banyak kaum wanita juga bisa melakukannya. Latihan angkat beban dapat dilakukan di mana saja, bukan hanya di tempat Gym, melainkan dapat dilakukan di dalam rumah. Biasanya para wanita menggunakan Dumbbell.
5 Manfaat Olahraga Angkat Beban Bagi Wanita
Latihan olahraga ini dapat memberikan efek luar biasa bagi kesehatan wanita. Berikut 5 manfaat kesehatan latihan angkat beban bagi wanita:
1. Meningkatkan Kepadatan Tulang
Angkat beban mampu memberikkan efek penekan pada otot-otot tubuh, sehingga akan berpengaruh pada meningkatnya kepadatan tulang dan formulasi tulang. Dengan tulang yang kuat dan sehat, maka akan terhindar dari resiko osteoporosis.