Tips Membuat Brownies Kukus Coklat yang Lembut dan Moist: Rahasia Anti Gagal
Sabtu, 22 Maret 2025 - 21:23 WIB
Sumber :
- www.pexels.com
4. Ayak Bahan Kering
Ayak tepung terigu, cokelat bubuk, dan baking powder (jika pakai) sebelum dicampurkan ke dalam adonan. Ini akan membantu mencegah gumpalan dan membuat adonan lebih halus.
5. Teknik Mencampur Adonan
Masukkan bahan kering (campuran tepung) sedikit demi sedikit ke dalam kocokan telur dan gula sambil diaduk balik menggunakan spatula atau whisk dengan gerakan perlahan. Jangan terlalu lama mengaduk, cukup sampai tercampur rata saja.
Masukkan cokelat leleh dan minyak sayur/mentega cair, aduk balik hingga rata.
6. Kukus dengan Api Sedang dan Stabil
Gunakan api sedang cenderung kecil saat mengukus brownies. Api yang terlalu besar bisa membuat brownies bantat atau tidak matang merata. Pastikan air dalam kukusan sudah mendidih dan beruap banyak sebelum adonan dimasukkan.
Halaman Selanjutnya
7. Jangan Terlalu Sering Membuka Kukusan