Promosikan Anies, Cak Imin Bicara Soal Etika hingga Rekam Jejak

Cak Imin (tengah) saat kampanye di Banyuwangi.
Sumber :
  • Fitri Anggiawati/ VIVA Banyuwangi

Banyuwangi, VIVA Banyuwangi Cak Imin yang merupakan Calon Wakil Presiden nomor urut 1, mempromosikan pasangannya Anies Baswedan saat kampanye akbar di Banyuwangi pada Selasa, 6 Februari 2024.

Intrik Politik dan Perebutan Kekuasaan: Drama Korea yang Menegangkan dan Penuh Kejutan

“Saya diperintah nyalon, bersyukur pasangannya orang baik,” kata pria bernama lengkap Muhaimin Iskandar tersebut. 

Anies disebutnya sebagai orang yang memiliki etika, tidak melanggar etika, serta menjunjung tinggi etika. 

Risma Pantau Sungai Bok Wedi: Siapkan Solusi Atasi Banjir Langganan di Pantura

“Pengalaman, pelajaran, dan kekuatan sejarah penting. Anies punya semuanya termasuk etika,” katanya mantap. 

Di hadapan ribuan pendukungnya, Imin yakin Anies Muhaimin (AMIN) akan membawa perubahan dan Indonesia yang adil dan sejahtera harus diwujudkan. 

Memasuki Tahap Kampanye, Kapolres Situbondo Tekankan Kembali Netralitas dalam Pilkada

Anies yang disebutnya sebagai putra terbaik bangsa memiliki rekam jejak dalam bidang pendidikan serta pemerintahan saat memerintah sebagai Gubernur DKI Jakarta. 

“Anies jadi gubernur, Jakarta tambah tenang, damai, makmur dan maju. Anies mampu membuat stadion terbaik bertaraf internasional,” jelasnya. 

Halaman Selanjutnya
img_title