Ngantor di Desa, Bupati Ipuk Simulasi Program Makan Siang Bergizi

Ngantor di Desa, Bupati Ipuk Simulasi Program Makan Siang Bergizi
Sumber :
  • Dok. Pemkab Banyuwangi/ VIVA Banyuwangi

Banyuwangi, VIVA BanyuwangiBupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani kembali menjalani program “Bupati Ngantor di Desa (Bunga Desa)”. Kali ini Ipuk berkantor di tiga desa Kecamatan Glagah, yakni Desa Tamansuruh, Kemiren, dan Glagah.

Pemkab Banyuwangi Gelar Khatmil Quran untuk Pilkada Damai

Di tiga desa tersebut Ipuk menggeber berbagai program, mulai pendidikan, kesehatan, ekonomi, hingga infrastruktur.

Pada bidang pendidikan salah satunya dilaksanakan simulasi program makan siang bergizi.
 
Simulasi ini diikuti puluhan siswa SDN 5 Desa Tamanbaru, Kecamatan Glagah pada Selasa 17 September 2024.  
 
“Simulasi ini dilakukan sebagai bentuk persiapan pemerintah daerah menyambut program pemerintah pusat terkait makan siang bergizi. Kami ingin melakukan simulasi bagaimana pelaksanaannya, khususnya teknis distribusi ke siswa, terutama ke depan pada beberapa desa yang secara geografis jauh dari pusat kota," kata Ipuk saat mendampingi para pelajar makan siang.
Halaman Selanjutnya
img_title