Ancaman Kesehatan Mental Akibat Kecanduan TikTok

Ilustrasi anak-anak kecanduan TikTok
Sumber :
  • https://www.freepik.com/free-photo/fro

Teknologi, VIVA BanyuwangiTikTok menjadi salah satu sosial media yang sangat popular di kalangan masyarakat saat ini, karena menyediakan beragam konten menarik dan menghibur.

Potensi Loker Online, Ini 8 Peluang Menghasilkan Pendapatan dari Platform Online

Namun di balik keseruannya, penggunaan media sosial TikTok secara berlebihan bisa berdampak buruk terhadap kesehatan mental penggunanya.

Dikutip dari video pada kanal YouTube OkayDoc, terdapat beberapa bahaya psikologis yang timbul akibat kecanduan sosial media seperti TikTok.

Setelah Munculnya AI, Apakah Wikipedia Akan Sirna?

Pertama, seringkali membandingkan diri dengan orang lain. Para pakar menyebutkan bahwa, seseorang seringkali merasa buruk setelah terlalu lama bermain sosial media. Hal ini bisa dipicu akibat sering membandingkan diri dengan orang lain di sosial media.

Dampak berikutnya adalah masalah dalam bersosialisasi, Memiliki banyak teman di sosial media nyatanya tidak menjadi bukti kamu pandai bersosialisasi, karena sosialisasi secara langsung dianggap lebih puas dan efektif.

12 Cara Menghasilkan Uang dengan ChatGPT, Mengoptimalkan Peluang Finansial

Lalu, berdasarkan sebuah penelitian, penggunaan sosial media seperti TikTok secara berlebihan juga mempengaruhi mood penggunanya, akibat merasa bersalah karena terlalu banyak menggunakan sosial media.

Disisi lain, selain memberikan negatif pada kesehatan mental manusia, penggunaan sosial media secara berlebihan juga bisa mempengaruhi kemampuan kognitif otak. Hal itu disebabkan, otak terbiasa fokus dan mencerna tontonan dengan durasi pendek seperti TikTok, sehingga sulit untuk mengembalikan fokus saat menonton video dengan durasi yang lebih panjang.

Halaman Selanjutnya
img_title