Genjot Suara Ganjar di Jatim, Atikoh: Pushing The Limits

Atikoh Ganjar Pranowo saat menyapa warga
Sumber :
  • Dovalent Vandeva Derico/ VIVA Banyuwangi

Banyuwangi, VIVA Banyuwangi – Siti Atikoh Suprianti yang merupakan istri Calon Presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo terlibat dalam kegiatan safari politik untuk mendukung pemenangan sang suami. 

Sugirah Resmi Menjabat Plt Bupati Banyuwangi

Atikoh bersama tim menggelar kunjungan ke wilayah tapal kuda dimulai dari Banyuwangi dengan mengunjungi Kecamatan Muncar dan Kecamatan Songgon. 

Ditanya terkait upayanya membantu mendukung kemenangan suaminya, Atikoh mengatakan akan mengupayakan dengan sebaik-baiknya. 

Deklarasi Kampanye Damai Pilkada Banyuwangi Berlangsung Kondusif, Polresta Kerahkan Puluhan Personel

“Saya selalu pushing the limits dalam ikhtiar,” katanya pada Banyuwangi.viva.co.id.

Dengan begitu, Atikoh meyakinkan akan berusaha semaksimal mungkin dapat memberikan sumbangsih perolehan suara dari hasil kunjungan yang ia lakukan. 

7 Film Horor Indonesia Terseram Sepanjang Masa, Berani Nonton?

Namun demikian Atikoh juga mengingatkan bahwa dengan upaya maksimal yang ia lakukan, untuk hasil tetap ia serahkan sepenuhnya kepada Tuhan. 

“Yang penting kita berusaha sebaik-baiknya,” ujar wanita kelahiran tahun 1971 tersebut. 

Saat menemui masyarakat, Atikoh meyakinkan bahwa Ganjar Pranowo adalah pemimpin yang bisa berjuang bersama rakyat. 

“Helaan dan perjuangan masyarakat sehari-harinya, beliau paham,” tutur Atikoh. 

Selain itu, Atikoh juga menjelaskan berbagai program unggulan milik pasangan capre cawapres dengan jargon Sat Set Tas Tes tersebut. 

Mulai dari KTP sakti, wajib belajar 12 tahun, penciptaan lapangan kerja, hingga penanggulangan kemiskinan lewat pendidikan. 

Nderek titip 14 februari 2024 untuk memilih calon pemimpin yang berjuang untuk kemakmuran rakyat, bukan pribadi, keluarga dan kelompok,” pinta Atikoh.