Pasar Genteng Banyuwangi Masih Sepi Jelang Hari Raya Idul Fitri

Situasai di dalam Pasar Genteng masih terpantau lengang
Sumber :
  • Jumroini Subhan

BanyuwangiLebaran yang tinggal menghitung hari, di Pasar Raya Genteng Banyuwangi, belum terlihat tanda-tanda akan terjadi lonjakan pembeli. Bahkan, hingga H-5 Idul Fitri tak terlihat antrian orang datang untuk berbelanja.

Bupati Ipuk Cek Kesiapan Lokasi Relokasi Pedagang Pasar Banyuwangi

Di dalam pasar, terlihat sepi pengunjung hanya beberapa orang yang tampak berbelanja. Lapak penjual di Pasar Genteng telah tertata rapi, mulai dari penjual sembako, sayur dan keperluan bumbu dapur hingga perlengkapan baju Lebaran.

Tak hanya itu, pedagang kue Lebaran juga berderet menempati lapak di dalam pasar yang telah disediakan oleh pengelola Pasar Genteng.

Pedagang Pasar Banyuwangi Tuntut 2 Hal Sebelum Proses Relokasi Dimulai

Kepala Pasar Genteng, Sudarmanto, menjelaskan hingga saat ini belum ada tanda-tanda lonjakan pembeli, hanya penjual baju konfeksi yang sebagian didatangi pembeli.

"Kalau pembeli sembako masih sepi, tidak ada peningkatan, seperti hari biasanya. Yang sedikit ramai penjual konfeksi," ujar Sudarmanto.

Harga Beras di Banyuwangi Turun hingga 24 Persen

Menurutnya, pengurangan pembeli mungkin terjadi karena banyaknya penjual online yang membuat para pembeli menjadi enggan ke pasar tradisional

Kondisi Pasar Genteng 1 jelang hari raya Idul Fitri

Photo :
  • Jumroini Subhan
Halaman Selanjutnya
img_title