Petahana Kembali Maju Bacabup Jember, Begini Alasannya!

Petahana maju dalam Pilkada Jember
Sumber :
  • Sugianto/ VIVA Banyuwangi

Jember, VIVA BanyuwangiPetahana Hendy Siswanto kembali maju sebagai Bakal Calon Bupati (Bacabup) Jember, berbagai alasan dilontarkan.

Khofifah Indar Parawansa Dorong Transformasi Pasar Tradisional di Jawa Timur

Hal itu disampaikan Hendy Siswanto di sela-sela mendaftar Bacabup ke Kantor PDIP Jember, di Jalan Slamet Riyadi Kelurahan Baratan, Kecamatan Patrang, Senin 22 April 2024.

Diketahui, Hendy Siswanto saat ini menjabat sebagai Bupati Jember periode 2021 hingga 2024, bersama Wakil Bupati Jember KH. Muhammad Balya Firjaun Barlaman alias Gus Firjaun.

Suhu Politik Kota Pasuruan Memanas: Baliho Kotak Kosong Dirusak, Relawan Laporkan ke Bawaslu

Kali ini, Hendy mendaftar ke PDIP Jember untuk maju dalam kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Menurutnya, dengan jabatan yang singkat atau tidak sampai 5 tahun dirinya belum selesai membawa Jember kearah lebih baik.

Sekda Jember Ditahan Polda Jatim, Diduga Korupsi Proyek Billboard

Petahana maju dalam Pilkada Jember

Photo :
  • Sugianto/ VIVA Banyuwangi

"Jadi apa yang saya janjikan dulu belum selesai, karena janji berlaku 5 tahun. Dan kami satu tahun tiga bulan dipotongnya, karena harus ikut pilkada serentak," kata Hendy.

Halaman Selanjutnya
img_title