Tiga Wisata Religi di Banyuwangi, Sering Dikunjungi Saat Bulan Ramadhan

Rekomendasi 3 wisata religi di Banyuwangi saat Ramadhan
Sumber :

Banyuwangi –Bulan suci Ramadan tak hanya menjadi momen untuk menunaikan ibadah puasa namun juga ada berbagai tradisi khas lainnya. 

Pemudik di Pelabuhan Gilimanuk Melonjak Signifikan, ASDP Ingatkan Hal Ini

Salah satu kegiatan yang kerap dilakukan pada saat Ramadan adalah menyusuri berbagai destinasi wisata religi.

Selain bisa mengisi waktu ngabuburit jelang waktu berbuka, salah satunya yakni mengunjungi destinasi wisata religi. Yang mana pada saat bulan suci Ramadhan.

Pemuda Banyuwangi Gelar Pameran Industri Kreatif Lewat Pasar Tenan

Seperti di Banyuwangi contohnya, kabupaten ujung timur Pulau Jawa ini.  Selain wisata alam, Banyuwangi juga memiliki sejumlah objek wisata religi yang sering dikunjungi para wisatawan lokal maupun luar kota.

Saat bulan Ramadhan, objek wisata religi di Banyuwangi ini biasanya rame dikunjungi wisatawan.

20 Karang Taruna di Banyuwangi Ramaikan Ramadhan Heppiii dengan Perbaiki Musala

Ada beberapa destinasi religi di Banyuwangi yang ramai dikunjungi khususnya saat bulan suci Ramadhan informasi destinasi wiasata religi yang dihimpun dari beberapa sumber seperti

1. Masjid Agung Baiturrahman

Masjid Agung Baiturrahman Banyuwangi ini sudah dibangun sejak tanggal 7 Desember 1773. Masjid yang memiliki bangunan 2 lantai ini mampu menampung jama'ah hingga 5100 orang. 

Selain itu Masjid Agung Baiturrahman Banyuwangi merupakan masjid terbesar dan tertua di Banyuwangi, sedangkan bentuk bangunan masjid ini bergaya arsitektur Arab dan Banyuwangi.

Masjid ini terkenal bagian dari sejarah tempo dulu saat penyebaran Islam pertama kali di Blambangan. Menariknya lagi terdapat Al-Qur'an raksasa di sana dan telah menjadi tradisi unik tadarus di setiap bulan Ramadhan.

Masjid Agung Baiturrahman Banyuwangi berada di jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Kepatihan, Kecamatan/Kabupaten Banyuwangi.

2. Makam Kuno Buyut Sayu Atikah 

Makam Buyut Ayu Santika

Photo :
  • -

Makam Kuno bersejarah Buyut Sayu Atikah yang mana dipercaya sebagai salah satu makam Islam tertua di Banyuwangi dan ditemukan sekitar tahun 1920an.

Makam kuno ini merupakan bukti sejarah masuknya Islam ke Blambangan yang dibawa oleh Maulana Ishak atau Syekh Wali Lanang.

Di sekitar makam kuno ini terdapat banyak pepohonan salah satunya yakni pohon Kamboja yang sudah berusia ratusan tahun.

Makam Kuno Buyut Sayu Atikah beralamat di jalan Letkol Istiqlah No.97, Area Sawah, Mojopanggung, Kecamatan Giri, Kabupaten Banyuwangi. 

3. Makam Datuk Malik Ibrahim 

Makam Datuk Ibrahim

Photo :
  • -

Makam Datuk Malik Ibrahim ini dipercaya memiliki karomah sehingga selalu ramai oleh pengunjung, terutama pada bulan Ramadhan.

Makam Datuk Malik Ibrahim berada di jalan Jenderal Basuki Rahmat, Kelurahan Lateng, Kabupaten Banyuwangi.