Serunya Pacu Adrenalin di Jalur Baru ATV Capas Adventure Land Banyuwangi

Petugas membantu pengunjung yang terjebak di lumpur
Sumber :
  • Fitri Anggiawati/ VIVA Banyuwangi

Untuk diketahui, sebelum memulai perjalanan, para pengunjung akan mendapatkan arahan dari petugas dan diberi waktu untuk berlatih ATV yang akan digunakan di trek yang disediakan.

Tugu Titik Nol Kilometer Jember Diresmikan, Warga Harus Kenal dan Paham Sejarah Kota

Mengawali perjalanan, pengunjung akan diajak melewati desa dan menyapa warga sekitar, untuk kemudian perlahan masuk ke area hutan dengan jalur yang telah disediakan. 

2 jurnalis VIVA saat menjajal trek ATV

Photo :
  • Dok. Capas/ VIVA Banyuwangi
Didik Nini Thowok Kagumi Seni Komunitas Lintas Iman Banyuwangi

Semakin masuk ke dalam hutan, adrenalin kian terpacu karena trek yang dilalui akan semakin terjal, berkelok bahkan curam, namun tetap dengan pendampingan petugas yang siaga. 

Di dalam hutan, di tanah lapang, adrenalin juga dibangkitkan kembali dengan wisata menaiki jeep di dalam hutan, untuk kemudian kembali menunggang ATV melewati sungai dan naik bukit. 

Pokmas Pulau Merah Banyuwangi: Lokasi Rudakpaksa Bukan di Kawasan Wisata

Jeep pemacu adrenalin di tengah hutan

Photo :
  • Dok. Capas/ VIVA Banyuwangi

“Sangat seru, saya pertama kali coba karena diberi tahu anak saya,” ucap pensiunan bank BUMN asal Surabaya, Hamad pada Banyuwangi.viva.co.id.

Halaman Selanjutnya
img_title