Kamu Penggemar Twenty-Five Twenty-One? Drama-Drama Ini Pasti Cocok Buatmu!

Kim Taeri dan Nam Joo Hyuk di Drakor Twenty-Five Twenty-One
Sumber :
  • X: @CJnDrama

Drakor, VIVA Banyuwangi –Tayang tahun 2022, Twenty-Five Twenty-One masih sering dibicarakan oleh banyak penggemar drakor. Romansa yang dewasa namun juga sentimental antara Na Hee Do (Kim Tae Ri) dan Baek Yi Jin (Nam Joo Hyuk) menjadi daya tarik utama drama ini yang susah dilupakan.

Resep Sop Konro Khas Makassar yang Kaya Rempah: Cita Rasa Autentik Sulawesi Selatan

Twenty-Five Twenty-One bukan hanya tentang kisah cinta tetapi juga persahabatan yang hangat dan perjuangan mereka mengejar mimpi masing-masing. Jika kamu menyukai Twenty-Five Twenty-One dengan cerita tentang masa muda dan kisah cinta yang membara, drama-drama ini wajib juga kamu tonton!

1.       Love All Play

Jika Twenty-Five Twenty-One berfokus kepada olahraga anggar, Love All Play menceritakan tentang olahraga badminton. Drama ini mengulik kisah cinta dua pemain badminton yang sama-sama memperjuangkan mimpi mereka. Selain adegan romansa yang manis dan bikin baper, drama ini juga menyuguhkan sudut pandang baru tentang kehidupan para atlet badminton, termasuk juga berbagai tantangan yang harus mereka hadapi.

2.       Run On

Membuat Roti Jala dengan Kuah Kari yang Lezat: Resep dan Tips untuk Hasil Sempurna

Sama-sama berjiwa kompetitif, karakter utama Run On dan Twenty-Five Twenty-One mendedikasikan masa muda mereka untuk olahraga yang mereka cintai. Bedanya, jika Na Hee Do berjuang bersama teman-teman di sekelilingnya, karakter utama Run On, Ki Seon Gyeom yang diperankan Im Si Wan tumbuh menjadi atlet lari penyendiri. Dia mulai berubah sejak bertemu dengan seorang penerjemah cantik dan pemberani, Oh Mi Joo yang diperankan oleh Shin Se Kyung.

3.       Jeongnyeon: The Star Is Born

Drama ini menceritakan tentang perjuangan anak muda meraih mimpinya menjadi seorang bintang di era pasca perang Korea. Meskipun dari segi alur dan latar drama ini jauh berbeda dengan Twenty-Five Twenty-One, penggambaran karakter utama kedua drama ini cukup mirip. Bukan hanya sama-sama diperankan oleh Kim Tae Ri, Jeongnyeon memiliki kesamaan dengan Na Hee Do di sifat kompetitif dan semangat yang membara.

4.       Welcome To Samdal-Ri

Resep Kerak Telor Betawi yang Gurih dan Autentik: Jajanan Khas Jakarta yang Melegenda

Seperti Twenty-Five Twenty-One, dua karakter utama Welcome to Samdal-Ri juga bertemu satu sama lain sejak masih muda. Sam Dal, seorang fotografer dan Yong-Pil, seorang peramal cuaca kemudian berpisah untuk mengejar mimpi masing-masing. Beberapa tahun setelahnya, mereka bertemu kembali dan menjalin kisah cinta yang manis. Welcome to Samdal-Ri juga menggabungkan unsur komedi dengan romansa yang menjadikannya mirip dengan Twenty-Five Twenty-One.

5.       Record of Youth

Twenty-Five Twenty-One tidak hanya menceritakan kisah cinta tetapi juga jatuh bangun membangun karier di bidang yang disukainya. Record of Youth juga menceritakan hal yang sama. Sa Hye Jun (Park Bo Gum), Ahn Jeong Ha (Park So Dam), dan Won Hae Hyo (Byeon Woo Seok) menghadapi berbagai rintangan untuk mengejar mimpi mereka berkarier di dunia hiburan.