Komisi II DPRD Banyuwangi Panggil Pertamina Segera Atasi Kelangkaan LPG

Komisi II DPRD Banyuwangi Bahas Solusi Gas Lpg 3Kg bersama Pertamina
Sumber :
  • Moh. Hasbi/Viva Banyuwangi

Menurut Denny, ekstra dropping ke pangkalan ini akan menggantikan pelaksanaan operasi pasar. Suplai tambahan akan langsung dikirimkan ke pangkalan-pangkalan yang ada. Sehingga memudahkan masyarakat untuk mengaksesnya. Di Banyuwangi terdapat 1.700 pangkalan LPG. 

Dugaan Peredaran Tabung Elpiji 3kg Isi Separo di Banyuwangi, Pertamina: Jangan Beli di Pengecer

“Jadi kita tidak operasi pasar, tapi kita akan tambah suplainya saja ke pangkalan. (Masyarakat) tidak perlu lagi berjejal ke operasi pasar, tinggal ke pangkalan,” tegasnya.

Pelaksanaan ekstra dropping ke pangkalan ini, menurut Denny, akan dilakukan secepatnya. Jika memungkinkan akan dilakukan mulai besok. Untuk pelaksanaannya, dijadwalkan akan dilaksanakan selama tiga hari saja.

Polres Lumajang Sidak SPBE dan Pangkalan LPG 3 Kg, Pastikan Pasokan Aman

“Kita akan coba dulu menormalkan, akan kita lihat kondisinya. Harapannya masyarakat tidak perlu beli banyak-banyak,” katanya

Sementara itu, Perwakilan Himpunan Wiraswasta Nasional Minyak dan Gas (Hiswana Migas) Banyuwangi, Johan Sucipto mengatakan, untuk mengatasi kelangkaan LPG, Hiswana siap mendistribusikan gas melon siang malam.

Gercep Kodim 0825 Banyuwangi Lawan Harga Sembako Meroket