Penangkapan Tersangka Penganiayaan di Kapal Laut Bak Film Action

Pelaku berhasil ditangkap saat menjeburkan diri ke laut
Sumber :
  • Istimewa / VIVA Banyuwangi

Banyuwangi, VIVA Banyuwangi –Aksi penangkapan pada tersangka kasus penganiayaan dan pengeroyokan di Kabupaten Situbondo, Jawa Timur bak film action Hollywood. Tersangka yang saat itu berada di atas kapal laut tiba-tiba menjeburkan diri ke laut saat mengetahui akan ditangkap beberapa anggota Kepolisian.

Polres Situbondo Perketat Keamanan Jalur ke Bali

Rendiyanto langsung melompat dari atas sebuah perahu motor yang akan membawanya kabur ke Pulau Madura di Besuki, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur. Senin, 11 Maret 2024.

Aksi nekat tersebut dilakukan Rendiyanto, karena berusaha melarikan diri saat akan ditangkap polisi karena diduga sebagai pelaku kasus pengeroyokan dan penganiayaan.

Dua Pelabuhan di Situbondo Dijaga Ketat Polisi, Ada Apa?

Polisi yang tidak ingin buruannya kabur, langsung melepaskan tembakan peringatan ke udara agar tersangka menyerah.

“Saat tersangka melompat ke laut, anggota kepolisian juga ikut melompat untuk melakukan penangkapan,” ujar Kasatrekrim Polres Situbondo, AKP Momon Suwito Pratomo.

Pasien DBD di Situbondo Didominasi Kalangan Anak, 3 Diantaranya Meninggal Dunia

Selanjutnya pelaku disergap polisi saat masih berada di laut. Kemudian dibawa berenang ke pinggir Pantai untuk selanjutnya dikeler.

“Penangkapannya sore tadi menjelang magrib. Pelaku saat ini dalam pemeriksaan intensif,” tutur AKP Momon pada Jurnalis.

Halaman Selanjutnya
img_title