Ustad Andi Kurniawan: 3 Golongan Umat Islam Saat Ramadhan Datang

Ustad Andi Kurniawan, S.H alumni STDI Imam Syafi’I Jember
Sumber :
  • Anton Heri Laksana/ VIVA Banyuwangi

Banyuwangi, VIVA Banyuwangi –Bulan Ramadhan merupakan bulan yang sangat dinantikan seluruh umat Islam di dunia. Dalam Ramadhan terkandung sejuta keberkahan serta bulan penuh ampunan dosa. Ada 3 golongan umat Islam dalam menyambut bulan suci Ramadhan.

5 Penjaga Malam Excavator Milik Kontraktor DI Bajulmati Belum Dibayar, ini Nominalnya

Golongan yang pertama adalah golong umat Islam yang menyambut gembira dan suka cita datangnya bulan Ramadhan.

 

Pekerja di Proyek Pengeringan Sungai DI Bajulmati Belum Dibayar, Sampai Kapan?

Pada golongan ini, bulan Ramadhan diyakini memiliki sejuta keberkahan serta bulan suci yang penuh akan ampunan.

 

Mengenal Malam Lailatul Qadar, Seperti ini Cara Mengenalinya

“Mereka bergembira karena mereka akan berlomba-lomba untuk mendapatkan pahala dari ALLAH SWT serta ampunan dari segala dosa,” ujar Ustad Andi Kurniawan, S.H

 

Golongan yang kedua adalah umat Islam yang menyambut datangnya bulan Suci Ramadhan tanpa ada rasa antusias apapun.

 

Mereka hanya menganggap bulan Ramadhan sama dengan bulan lainnya dan tidak terdapat satu keistimewaan apapun yang terkandung dalam bulan suci Ramadhan.

 

“Puasa tetap puasa, tarawih dan ibadah lainnya juga mereka lakukan namun fokus mereka justru hanya pada belanja baju baru saat lebaran tiba,” tutur Alumni STDI Imam Syafi’I Jember.

Jemaah Mushollah An-Nur Dusun Karanganganyar

Photo :
  • Anton Heri Laksana/ VIVA Banyuwangi

 

Yang berikutnya adalah golongan yang justru menganggap datangnya bulan Ramadhan sebagai penghalang atas kegiatannya.

 

Golongan ini biasanya sebagai pelaku maksiat yang merasa saat bulan Ramadhan tiba justru semakin mempersulit hidupnya.

 

“Golongan ini akan merasa tertekan karena tidak bisa berbuat maksiat dan dosa saat bulan Ramadhan tiba,” kata Ustad Andi di Musholla An-Nur Dusun Karanganyar, Desa Bajulmati, Kecamatan Wongsorejo, Kabupaten Banyuwangi Jawa Timur.

 

Dalam menyambut datangnya bulan Ramadhan, awalilah dengan sebuah niat kebaikan agar kita bisa mendapatkan keberkahan serta ampunan dalam bulan suci Ramadhan.

 

“Ulama terdahulu, mereka sudah berdoa 6 bulan sebelum datangnya bulan Ramadhan agar mereka bisa dipertemukan dengan Ramadhan berikutnya,” kata Ustad Andi dalam kajian yang digelar setiap Sabtu malam Ahad.

 

Setelah Ramadhan berlalu, para ulama terdahulu akan berdoa selama 5 bulan agar diterima segala ibadahnya saat bulan Ramadhan yang sebelumnya.

 

“Para ulama terdahulu itu selalu harap-harap cemas. Berharap agar segala amal ibadahnya diterima dan cemas jika segala amalan ibadah saat Ramadhan tidak diterima,” jelas Ustad Andi Kurniawan.

 

Saat bulan suci Ramadhan, sangat dianjurkan untuk memperbanyak ibadah sholat malam agar segala keberkahan bulan suci Ramadhan bisa diraih.

 

“Sholat malam merupakan ciri khas orang sholah. Bukan hanya sebagai penghapus dosa, sholat malam juga bisa mengeluarkan segala penyakit yang ada di dalam tubuh manusia,” tambah Ustad Andi dalam kajiannya.

 

Dalam menjalankan segala amalan ibadah selama bulan suci Ramadhan sangat dianjurkan dimulai dengan sebuat niat yang baik karena segala amalan tergantung pada sebuah niat.